TERBENTUKNYA GENERASI ISLAMI SARAT PRESTASI.

Selasa, 17 Januari 2012

Beraksi Di Kantor Kemenag Kab. Tegal Dalam Rangka Pembukaan PORSENI KKM-MI Kab. Tegal



Slawi, Dalam Rangka Pembukaan PORSENI KKM MI KAB. TEGAL yang bertempat di halaman Kantor Kemenag Kab. Tegal Drumband MI. Tasywiriyah Beraksi pada pembukaan PORSENI tersebut yang dilaksanakan pada hari Rabu 18 Januari 2012 yang dihadiri Kepala Kemenag Kab. Tegal Dan Peserta PORSENI yang Terdiri Dari Seluruh KKM MI Kecamatan Yang Ada Di Kab. Tegal. Siswa - Siswi MI Tasywiriyah Merasa Senang Bisa beraksi di depan Kantor Kemenag Kab. Tegal. Anda Dapat Melihat Videonya Di bawah ini...

Rabu, 11 Januari 2012

Pembinaan PNS dalam rangka HAB Kemenag di Kantor kemenag Kab. Tegal

Slawi - Pembinaan PNS oleh Kakanwil Kemenag Prov. Jawa Tengah dalam rangka HAB ke-66 Kemenag juga diselenggarakan di Kantor Kemenag Kab. Tegal bertempat di Aula Al Ihlas pada hari Rabu (11/1/2012), dan diikuti sekitar 250 PNS terdiri dari para pejabat dan pegawai Kankemenag, Kepala dan Guru madrasah, Kepala KUA dan para penyuluh.

Drs. H. Ahmad Ubaidi, M.Si, Kepala Kankemenag Kab. Tegal dalam sambutannya menyampaikan bahwa rangkaian kegiatan HAB antara lain lomba KUA, lomba madrasah sehat, berbagai perlombaan olah raga, jalan sehat umum (diikuti 8.000 orang), upacara bendera dan pembinaan PNS sebagaimana diselenggarakan saat ini.

Beberapa prestasi yang diraih oleh Kementerian Agama Kab. Tegal pada tahun 2011 antara lain : (1) Juara Umum FASI Jateng; (2) Juara III FASI Nasional; (3) Juara Umum MAPSI Jateng; (4) Juara II Penulisan Karya Ilmiah Kepenghuluan Tingkat Jawa Tengah.

Mudah-mudahan dengan prestasi tersebut bisa menjadikan motivasi kepada keluarga besar Kementerian Agama Kab. Tegal untuk bekerja dan berkarya sebaik-baiknya dan lebih giat lagi menuju Kementerian Agama yang Ikhlas, Integritas, dan Bersih. (fathur_mr) (Sumber : www.jateng.kemenag.go.id )